Foto : KASN Apresiasi Capaian Penilaian Penerapan Sistem Merit Pemerintah Kabupaten Banyumas

Berita Foto
05 Jul 2024 - 05:41
Share

Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) menyerahkan piagam penilaian sistem merit kepada Pemerintah Kabupaten Banyumas, Selasa (5/7/2024). Piagam diserahkan langsung oleh Ketua KASN,  Agus Pramusinto kepada Pj. Bupati Banyumas, Hanung Cahyo Saputro.

Hasil dari penilaian sistem merit tahun 2024, Pemerintah Kabupaten Banyumas mendapatkan kategori baik dengan perolehan nilai 290,5. Capaian tersebut naik sebanyak 28,5 poin dari tahun sebelumnya. Dengan perolehan nilai yang dapat dikatakan memuaskan itu Ketua KASN, Agus Pramusinto mengucapkan selamat dan memberikan apresiasi kepada Pemerintah Kabupaten Banyumas karena telah berkomitmen untuk menerapkan sistem merit dan terus melakukan perbaikan dalam penerapan sistem merit secara berkelanjutan.

Kegiatan yang dilaksanakan di Graha Satria Purwokerto tersebut turut dihadiri langsung oleh  Pj. Sekda Kabupaten Banyumas, Agus Nur Hadie; Asisten KASN Pengawasan Bidang Penerapan Sistem Merit Wilayah 1, Iwan Agustiawan Fuad; Kepala BKPSDM, Eko Prijanto beserta jajarannya. (ADA/ Humas KASN)