Foto: Berpotensi Jadi Lumbung Suara Peserta Pilkada, ASN Tetap Harus Netral

Berita Foto
22 May 2024 - 05:30
Share

Asisten Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) Bidang Pengawasan Penerapan Nilai Dasar, Kode Etik, Kode Perilaku, dan Netralitas ASN (NKK Net), Maria Ivonne Tarigan, menyebut ASN harus berhati-hati dalam perhelatan pemilihan serentak karena banyak yang akan memanfaatkan mereka untuk mendulang suara. Hal itu disampaikan dalam Pertemuan dalam Rangka Dukungan Desk Pilkada untuk Tim Koordinasi Pilkada 2024, yang diadakan oleh Subdit V Direktorat Jenderal Otonomi Daerah , Kementerian Dalam Negeri, Rabu (22/5/2024). 

Adapun kegiatan tersebut diikuti oleh seluruh Kepala Badan Kesbangpol di Bali dan Nusa Tenggara. Turut hadir Tenaga Ahli Bawaslu RI, Bachtiar Baetal.