Kementerian Agama siap bertransformasi dalam bidang SDM melalui sistem merit. Hal itu disampaikan Kepala Biro Kepegawaian mereka, Nurudin, dalam verifikasi pelaksanaan merit oleh KASN, Rabu (13/10/2021). Menurut Nurudin, tahun depan Kemenag berencana melakukan piloting sistem merit untuk setiap divisi yang ada. Upaya tersebut dapat meningkatkan kualitas penerapan sistem merit secara menyeluruh di Kemenag.
"Hingga tadi malam kami masih melakukan review untuk pertemuan pagi ini. ternyata memang betul seluruh aspek ini sebenarnya sudah ada, tapi memang pada saat input data, terkendala karena masih tersebar dari beberapa divisi. Motto kami adalah trasnformasi SDM melalui sistem merit," jelas Nurudin.
Sementara itu, Komisioner KASN Mustari Irawan, menggarisbawahi capaian implementasi sistem merit di Kemenag. Pada aspek ketiga, pengembangan karier, yang menjadi esensi sistem merit, Kemenag telah mengantongi nilai di atas 60 persen. Raihan tersebut diharapkan terus meningkat seiring pengumpulan berbagai bukti dukung yang diperlukan.
"Sistem merit pada dasarnya adalah hal yang pasti sudah dilakukan oleh setiap instansi. Namun buktinya saja yang masih perlu dikutip satu persatu sebagai bentuk pendataan," Mustari berpesan. (cmy/nqa)