Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN RB), Abdullah Azwar Anas, meresmikan Grha Meritokrasi milik Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN), di Jakarta Timur, Kamis (10/8/2023). Grha Meritokrasi merupakan kantor baru KASN yang diterima KASN dari Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada 2020 lalu.
Berita 10 Aug 2023 - 12:22Wakil ketua Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN), Tasdik Kinanto, bersama dengan Komisioner KASN Pokja Pengawasan Bidang Penerapan Sistem Merit Wilayah 1 Sri Hadiati Wara Kustriani melangsungkan sosialisasi Penerapan Sistem Merit di Permerintah Kabupaten Tegal, Selasa (8/8/2023). Pada sambutannya, Tasdik mengapresiasi capaian Pemkab Tegal yang berhasil meraih kategori baik implementasi system merit.
Berita 08 Aug 2023 - 02:39Komisioner Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN), Sri Hadiati Wara Kustriani, mewakili Ketua KASN, menghadiri “Aksi Pancasila Dalam Tindakan Melalui Gerakan Gotong Royong Percepatan Penurunan Stunting” yang diselenggarakan oleh Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) di Banyuwangi, Selasa (1/8/2023). Kehadiran Sri Hadiati tersebut merupakan dukungan terhadap program strategi nasional percepatan penurunan stunting sebagaimana ditetapkan dalam Peraturan Presiden Nomor 72 Tahun 2021 tentang Percepatan Penurunan Angka Stunting.
Berita 03 Aug 2023 - 03:19Komisioner Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) Pengawasan Bidang Penerapan Sistem Merit Wilayah 2, Mustari Irawan, mendorong instansi pemerintah se-Provinsi Lampung untuk mempercepat penerapan sistem merit. Hal itu disampaikan dalam Asistensi dan Verifikasi Penilaian Sistem Merit untuk instansi pemerintah se-Provinsi Lampung, Selasa (1/8/2023).
Berita 02 Aug 2023 - 12:50Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) melangsungkan diskusi kelompok terpumpun (FGD) "Validasi Instrumen Pengawasan Talent Committee dan Succession Committee", di Jakarta, Senin (31/7/2023). Asisten KASN Pengawasan Bidang Penerapan Sistem Merit Wilayah 1, Mugi Syahriadi, mengatakan, diskusi kali ini bertujuan untuk mulai melakukan uji coba terhadap kualitas dari maturitas pengawasan talent committee dan succession committee melalui instrumen penilaian mandiri yang sudah diberikan kepada tiap-tiap instansi pemerintah sebelumnya. Di samping itu, juga akan digali saran dan masukan terkait rancangan instrumen pengawasan talent committee dan succession committee yang telah disusun sebelumnya.
Berita 31 Jul 2023 - 02:57Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) bersama Pemerintah Provinsi Jawa Barat meneken Nota Kesepahaman terkait Pembangunan dan Pengembangan Center of Excellence Manajemen Aparatur Sipil Negara Berbasis Sistem Merit, Jumat (28/7/2023). Ketua KASN, Prof. Agus Pramusinto mengapresiasi inisiatif dan keseriusan Pemprov Jawa Barat mewujudkan sistem merit dalam tata Kelola ASN.
Berita 28 Jul 2023 - 01:48